Font FF Keren Unik Pendek Dan Langka Untuk Nickname FF Keren

MataramNews.co.id – Free Fire, memberikan ruang kreativitas bagi setiap pemain dalam menentukan nama atau nickname dari akun mereka sendiri. Hal ini membuat cukup banyak pemain, memanfaatkan font FF keren agar nickname yang dimiliki, berbeda dari yang lain.

Apa Itu Nickname FF

 Font FF Keren untuk Nickname

Kalau urusan nama, mungkin para pemain Free Fire lah yang paling kreatif. Pasalnya, ada banyak simbol, font, dan bahkan sebutan unik yang digunakan untuk nickname akun Free Fire milik mereka sendiri.

Ada banyak alasan mengapa para pemain Free Fire, sampai sebegitu rupa membuat nickname miliknya. Salah satunya, agar lebih meningkatkan kepercayaan diri mereka saat memainkan Free Fire.

Ketika memainkan Free Fire, banyak yang beralasan bahwa dengan nickname yang keren, mereka bisa bermain lebih baik lagi. Berbeda halnya dengan yang dirasakan oleh musuh atau pemain lain.

Saat ada orang yang menggunakan font FF keren, biasanya mereka akan menganggap bahwa karakter dengan font tersebut, sangat hebat dalam memainkan setiap game yang ada dalam Free Fire.

Jadi, pemilihan nama bukanlah sekadar keren-kerenan belaka. Melainkan juga bisa mempengaruhi permainan yang dilakukan ketika berada dalam game. Khusus bagi kamu yang ingin tahu apa saja font terbaik untuk nickname, artikel ini mungkin cukup membantu.

Rekomendasi Font FF Keren untuk Nickname

Sepertinya, telah menjadi rahasia umum bahwa para desainer, seringkali kesulitan ketika disuruh memilih font. Ternyata, hal ini juga terjadi pada banyak pemain Free Fire yang juga kesulitan jika disuruh memilih font FF keren.

Namun tenang saja. Kami sudah merangkum beberapa nama font yang patut dipertimbangkan jika kamu ingin membuat nickname Free Fire yang keren. Berikut ini ulasan mengenai rekomendasi font tersebut:

1. Victorian Parlor

Font pertama yang kami rekomendasikan, bernama Victorian Parlor. Font ini terbilang unik lantaran dalam setiap lekukan huruf yang ada, nampak memiliki nilai artistik. Font ini, biasanya digunakan para desainer agar mendapatkan kesan vintage.

Jika kamu memang ingin menggunakannya sebagai nickname akun Free Fire yang dimiliki, pastikan hanya menggunakan huruf kecil setelah penggunaan huruf besar. Pasalnya, akan jadi tidak menarik kalau semuanya huruf besar.

Kamu bisa menggunakan font FF keren dengan huruf besar, pada awal kata. Jika menggunakan huruf besar semua, kemungkinan nickname yang digunakan, tidak akan dapat terbaca dengan jelas karena berbenturan satu sama lain.

2. Sleb Serif

Selanjutnya, ada font bernama Sleb Serif. Ada alasan tertentu mengapa font dini dikatakan sebagai salah satu font FF keren. Salah satunya, yakni dari segi keterbacaan namun tetap memiliki nilai artistik.

Tipografi ini, memiliki ciri khas tersendiri. Sleb Serif, memiliki ciri tebal dan tampak seperti suatu blok. Tentu saja, hal tersebut berbeda dengan huruf atau font Serif yang umumnya digunakan.

Perbedaannya, tentu pada ketebalan serta tampilan atau kesan blok yang ada. Tak hanya itu saja, Sleb Serif juga bisa membuat kesan elegan kepada siapapun yang melihatnya.

3. Font Comic

Font FF keren selanjutnya, adalah Comic. Font ini, dapat digunakan bagi kamu yang memang suka membaca komik, manga, manhwa, dan lain sejenisnya. Tentu saja, font ini akan menjadi representasi dari kesukaan atau hobimu itu.

Selain keren, font satu ini juga dapat memberikan kesan friendly dan santai. Jadi, nickname yang kamu gunakan, bukan tampak sangar, melainkan nampak sebagai seseorang dengan karakter yang friendly, baik, dan sifat lain sejenisnya.

Ada baiknya, gunakan font ini dengan spasi agar nampak lebih artistik saat ingin digunakan sebagai nickname.

4. Handwritten

Tenang, masih ada cukup banyak font FF keren yang bisa kamu gunakan. Misalnya saja, ada font yang bernama Handwritten. Seperti namanya, font ini menampilkan kesan tulisan tangan.

Sebenarnya, font Handwritten ini sendiri, juga terdiri dari beberapa jenis. Kamu hanya perlu memilih jenis Handwritten yang tingkat keterbacaannya masih tinggi. Jadi, walaupun artistik, nickname yang digunakan masih terlihat.

Adapun beragam jenis Handwritten yang bisa kamu pilih, di antaranya: pena, spidol, dan beberapa kuas tertentu. Silakan untuk memilih font Handwritten yang tidak terlalu tipis, namun juga tidak terlalu tebal.

5. Blackletter Sans

Selanjutnya, ada font FF keren yang bernama Blackletter Sans. Font ini sangat kami rekomendasikan, lantaran style yang dimiliki. Dengan font ini, kamu akan mendapatkan suasana gothic atau kesan runcing pada nickname Free Fire milikmu.

Kalau kamu belum tahu mengenai jenis font satu ini, mungkin kamu bisa mengingat bagaimana poster konser metal, underground, ataupun film yang memiliki nuansa horror. Itu adalah font Blackletter Sans.

Jadi, jika kamu memang tidak keberatan dengan kesan mistis, horror, dan metal, maka kamu bisa menjadikan Blackletter Sans sebagai font pilihan.

Cara Membuat Nickname Menggunakan Font FF Keren

Selain butuh referensi mengenai font FF keren, kamu mungkin juga butuh informasi mengenai metode pembuatan nickname yang ikut menyertakan font tersebut. Biasanya, masih banyak pemain FF yang masih awam dengan hal ini.

Tapi tenang saja, kami akan menyediakan langkah-langkah pembuatan nickname menggunakan berbagai font yang telah direkomendasikan tersebut. Adapun langkah-langkahnya yakni:

1. Masuk ke Website Nickfinder

Langkah pertama yang dapat kamu lakukan, bisa dengan mengunjungi website Nickfinder. Nantinya, dalam situs kamu bisa mendapatkan beragam font yang bisa digunakan gratis.

Setelah masuk ke dalam situs https://id.nickfinder.com/ff, kamu bisa langsung memasukkan username atau nickname sesuai dengan keinginan. Setelah memasukkan nickname, referensi dan rekomendasi font akan muncul secara otomatis.

Tak perlu sampai memasukkan nickname atau username, di laman permulaan situs, kamu juga sudah bisa melihat berbagai referensi font unik yang bisa digunakan.

2. Memilih Font FF

Langkah selanjutnya, kamu bisa memilih berbagai jenis font yang sebelumnya telah kami rekomendasikan. Jika memang kurang berminat, maka kamu bisa menggantinya dengan berbagai font yang ada dalam situs tersebut.

Jika memang sudah suka dengan jenis atau style dari font tertentu, maka kamu harus memastikan kalau font dan juga nickname Free Fire tersebut, masih belum ada yang menggunakan.

Saat ada orang yang sudah menggunakannya, maka lebih baik menggunakan nickname atau username lainnya. Kemudian, jangan lupa cek lagi ketersediaan nama Free Fire tersebut.

Jika memang bisa digunakan, maka kamu bisa memilihnya sebagai nickname andalan Free Fire milikmu.

3. Copy dan Paste

Ini merupakan langkah terakhir yang harus kamu lakukan. Saat nickname dengan font tertentu masih tersedia, maka langkah selanjutnya bisa dengan copy nickname beserta font yang digunakan.

Setelah itu, kamu bisa langsung paste hasilnya ke kolom penggantian nama atau nickname Free Fire. Jika ingin mengganti nama, pastikan kamu sudah punya change name card dulu, ya.

Penutup

Dengan sejumlah rekomendasi font di atas, kini kamu sudah tidak perlu bingung lagi akan menggunakan font seperti apa. Kalau memang belum puas, ada situs Nickfinder yang bisa kamu kunjungi.