MataramNews.co.id – Berbekal kecanggihan teknologi yang terus dikembangkan, kini kebutuhan fotografi jadi jauh lebih praktis dan mudah. Hanya dengan HP kamera terbaik saja, kualitas foto yang dihasilkan sudah dapat dikatakan hampir menyamai kualitas jepretan dari kamera profesional.
Di masa depan nanti, mungkin kamera yang terdapat dalam ponsel bisa lebih canggih lagi dan bahkan bisa mengalahkan teknologi yang ada pada kamera Digital Single-Lens Reflex (DSLR) ataupun kamera mirrorless yang banyak digunakan saat ini.
Hal itu sangat dimungkinkan apabila ada ponsel dalam jajaran flagship atau high-end yang teknologinya terus dikembangkan. Jadi, setiap pecinta fotografi kini sudah tidak perlu bingung kalau nantinya ingin menghasilkan foto terbaik.
Hanya dengan berbekal ponsel saja yang tentu mempunyai kamera spesifikasi tinggi, hasrat untuk menghasilkan karya foto berkualitas dan ciamin bisa didapatkan.
Inilah Rekomendasi HP Kamera Terbaik
Fitur kamera dalam smartphone bukanlah suatu teknologi yang sembarangan. Biasanya, penambahan kamera berkualitas dalam ponsel membutuhkan biaya produksi yang cukup besar.
Bayangkan saja, lensa yang terdapat dalam kamera konvensional dan cukup besar itu, sebisa mungkin menggunakan desain yang ringkas agar sama dengan bodi seperti ponsel pintar.
Maka dari itu, biasanya HP atau ponsel yang mempunyai kamera terbaik ditawarkan dengan harga yang relatif mahal. Misalnya saja beberapa produk ponsel ini:
1. Apple iPhone 13 Pro Max
Ada salah satu situs independen yang bernama DxOMark memberikan penilaian terhadpa skor iPhone 13 Pro Max. Situs ini, biasanya menjadi tolok ukur ilmiah yang akan menilai suatu smartphone dari segi lensa dan kameranya.
DxOMark memberikan skor 137 sekaligus memberikan pujian terhadap akurasi serta eksposur target. Mereka mengatakan kalau iPhone 13 Pro Max memiliki performa yang konsisten dalam kedua hal tersebut.
Belum lagi, ada fitur penguncian targetnya yang begitu cepat. Hasil dari gambar iPhone 13 Pro Max ini juga sangat natural dalam kondisi apapun. Khususnya saat menampilkan warna asli dari kulit.
Khusus video, rentang dinamis dan target eksposurnya juga dinilai sangat bagus dan akurat. Noise yang dihasilkan pun terbilang sangat minim. White balance yang ada juga tepat dipakai untuk hampir semua kondisi entah itu indoor maupun outdoor.
Tidak hanya itu, HP kamera terbaik satu ini juga bisa memindah fokus dengan sangat mulus. Dan tentu saja, iPhone 13 Pro Max ini dinobatkan sebagai HP dengan kamera terbaik lantaran punya fitur Cinematic Mode.
Dibalik kecanggihan dan fitur-fitur ciamik yang disediakan, tentu saja ada harga yang harus dibayarkan. Untuk mendapatkan ponsel ini, paling tidak sediakan Rp 19 jutaan.
2. Google Pixel 6 Pro
Ponsel besutan Google ini juga sangat tepat jika dikategorikan sebagai ponsel dengan kamera terbaik. Google Pixel 6 Pro ini, merupakan salah satu dari banyak ponsel high-end yang sudah didukung dengan chipset buatan Google itu sendiri.
Ponsel ini menggunakan chipset Tensor dengan fabrikasi 5 nm. Berdasarkan situs yang sama yakni DxoMark, kamera yang ada dalam Google Pixel 6 Pro ini memperoleh skor 135 poin.
Poin tersebut merupakan hasil dari kalkulasi skor bawahannya yakni 143 poin kalau pakai kemampuan foto, 115 untuk kualitas rekaman video, dan 71 poin untuk kualitas zoom.
Kamera yang terdapat dalam Google Pixel 6 Pro ini dinilai bisa menghasilkan eksposur berkualitas serta memiliki rentang dinamis yang kuat. Utamanya dalam proses perekaman video.
Selain itu, Google Pixel 6 Pro juga bisa menghasilkan warna ciamik serta akurat ketika dalam proses pengambilan gambar maupun video. Tidak heran jika ia masuk dalam jajaran ponsel dengan kamera yang berkualitas.
3. Huawei P50 Pro
Selanjutnya ada Huawei P50 Pro. Situs DxOMark juga memberikan skor secara keseluruhan sampai 144 untuk kemampuan kamera yang terdapat dalam ponsel satu ini. Hal tersebut juga membuat Huawei P50 Pro dinobatkan sebagai salah satu pemilik kamera terbaik dalam smartphone.
Kalau dibahas secara rinci, Huawei P50 Pro ini mempunyai kemampuan fotografi dengan nilai 149, 107 untuk zoom, 116 untuk video.
Sejumlah hal yang bisa menjadi catatan dari DxOMark mengenai kamera yang terdapat dalam ponsel ini adalah kemampuan kameranya yang bisa membuat foto dengan tingkat noise yang sangat rendah pada berbagai kondisi. Utamanya ketika menggunakan kamera utamanya serta kamera ultrawide.
Dua kamera yang dipasangkan dalam Huawei P50 Pro itu pula yang bisa menghasilkan range dinamis cukup luas. Selain itu, tingkat akurasi dan white balance-nya juga bagus. Detail dari setiap hasil foto di dalam maupun di luar ruangan juga sangat mantap.
Tentu saja, ponsel dengan kamera yang bukan kaleng-kaleng ini, ditawarkan dengan harga yang cukup mahal yakni sekitar Rp 14,9 jutaan.
4. Samsung Galaxy S22 Ultra
Samsung Galaxy S22 Ultra ini cukup dikenal dengan kualitas selfie yang ditawarkannya. Pasalnya, ponsel satu ini menggunakan kamera depan dengan resolusi 40 MP.
Kamera yang ada dalam ponsel ini pun mempunyai sensor utama yang resolusinya 108 MP. Di kamera keduanya, terdapat sensor telefoto periskop yang mempunyai resolusi 10 MP.
Fitur dalam kamera keduanya yakni dual pixel PDAF, OIS, serta kemampuannya untuk melakukan zoom optik sampai 10X. Ada juga sensor ketiga dengan resolusi 10 MP yang siap memberikan pengalaman foto jarak jauh terbaik bagimu.
Fungsi sensor ketiganya ini telefoto, dual pixel PDAF, suguhan OIS, dan juga mendukung zoom 3x.
Kamu pun bisa memuat banyak orang pada satu frame. Pasalnya, Samsung Galaxy S22 Ultra ini mempunyai sensor keempat dengan fitur ultra wide dengan resolusi 12 MP. Punya juga bidang luas 120 derajat yang membawa serta fitur Super Steady Video.
Lantaran kecanggihan yang ditawarkan, HP kamera terbaik satu ini juga dibandrol dengan harga mahal yakni sekitar Rp 17,9 jutaan.
5. Oppo Find X2 Pro
Oppo pada produknya kali ini berani meluncurkan smartphone flagship khusus untuk konsumen yang ada di Indonesia. Produknya adalah Find X2 Pro. Bahkan tidak tanggung-tanggung, ponsel ini juga sudah dilengkapi dengan kamera yang tangguh serta dapur pacu yang sangat gahar.
Bahkan kamu juga bisa mendapatkan RAM dan penyimpanan jumbo dalam ponsel ini. Smarpthone Oppo kali ini, berani untuk langsung bersaing dengan Samsung S20 Ultra guna merebut perhatian dari pengguna ponsel premium.
Sejumlah kelebihan yang ditawarkan Oppo Find X2 Pro yakni dari segi chipset yang telah memakai Snapdragon 865 dan menjadi ponsel pertama yang menggunakannya di Indonesia.
Tidak hanya itu, ponsel Oppo satu ini juga menawarkan layar Quad HD+ yang mempunyai refresh rate 120 Hz dan juga ada kamera telefoto yang turut menambahkan lensa lebar untuk zoom yang sangat mengangumkan.
Penutup
Itu adalah sejumlah daftar HP kamera terbaik yang dapat kamu temukan saat ini. Dengan ponsel tersebut, kamu bisa merasakan pengalaman fotografi terbaik. Jangan lupa siapkan budgetnya dulu, ya!